DaulatNews - Aktor sekaligus komika Ge Pamungkas resmi menikahi sang kekasih Anastasia Herzigova Mustikandrina. Akad nikah mereka berlangsung di Hotel InterContinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (1/12) pagi.
Ge Pamungkas dan Kiku, sapaan akrabnya tampak serasi mengenakan baju pengantin berwarna putih. Namun, ada yang menarik saat prosesi akad nikah berlangsung. Ge yang terlihat sangat gugup sempat gagal mengucapkan ijab kabul sampai dua kali.
"Saya terima nikah dan kawinnya," ucap Ge Pamungkas.
"Belum saya bilang tunai, kalau sudah bilang tunai baru dijawab,” kata sang penghulu.
"Kirain pas salaman dikencengin gitu saya mulai," kata Ge yang langsung disambut tawa.
Setelah dua kali gagal mengucapkan ijab kabul, akhirnya Ge Pamungkas berhasil menuntaskannya dengan lancar. "Saya terima nikah dan kawinnya Anastasia Mustikandrina binti Jourdan L. Budiono dengan mas kawinnya seperangkat alat salat dan uang senilai Rp 1.122.018 dibayar tunai," kata Ge Pamungkas dengan nada mantap.
Saat jumpa pers usai akad nikah, Ge Pamungkas pun memberikan pembelaannya ketika salah mengucapkan ijab kabul. "Haha jadi kan itu latihannya Anastasia Hersigova Mustikandrina latihannya gitu. Saya terima nikahnya Anastasia Hersigova Mustikandrina kan gagap nih ya. Latihan terus selama berminggu-minggu, terus tiba-tiba pas dilihat 'saya terima nikah dan kawinnya Anastasia Mustikandrina ??’ Nah gitu jadi kayak ke mix gitu," ungkapnya.
"Terus tadi yang keduanya itu tadi pak Andi (penghulu) dari wakil dari KUA-nya kayaknya dia punya kebiasaan kalau lagi salaman itu suka kencengin-kencengin gitu, kayak (beri kode) 'oh sekarang saatnya' gitu. Jadi tadi pas digituin saya langsung 'saya terima nikahnya', penghulunya bilang ‘belum’ gitu hehe. Tapi Alhamdulillah sih lancar lah," lanjut Ge Pamungkas.
Dalam kesempatan kali itu, Ge dan Kiku pun menjelaskan arti dari mahar dan tanggal pernikahan yang digelar hari ini. "(Makna mas kawin) Nggak ada. Itu cuma uangnya tanggalan kami nikah 1 Desember 2018. Cuma itu saja tapi diduitin. Kalau tanggal pernikahan, karena tanggal 2 Desember itu pernikahan orangtua saya. Kiku 4 Desember ulang tahun. Penginnya entah tanggal 3 atau berapa. Tapi pas lihat di kalender oh ini hari Sabtu tanggal 1 ternyata. Jadi gitu deh," pungkas Ge Pamungkas.




